Pesaksi adalah para dewa-dewi sebagai manifestasi Ida Sang Hyang Widhi Wasa dalam rangka ikut serta menyaksikan upacara yadnya yang dilangsungkan yang lazimnya dibuatkan dalam bentuk sanggah atau sanggar sebagai stanaNYA.
Upakara pesaksi dalam beberapa upacara yadnya disebutkan :
- Banten Gelar Sanga yang disebutkan lontar kusuma dewa sebagai persembahan kepada Bhatari Durga, Dewa Kala dan para bebhutan dalam upakara pengiring upacara Bhuta Yadnya selalu ditaruh di bawah sanggar pesaksi dalam upacara caru atau tawur misalnya memendak atau ngelebar.
- Pejati dalam upacara perkawinan beda agama juga dibuatkan untuk pesaksi Siwa Raditya.
- Susunan piodalan yang disebutkan dalam stiti dharma online khususnya piodalan tingkat “kecil” ditandai dengan banten pesaksi yang munggah di Sanggar Surya hanya tegteg daksina, peras ajuman. Banten lainnya menyesuaikan.
Sedangkan dalam Konsep Panca Yadnya Dan Filosofi Nilai Dalam Kelangsungan Hidup Menurut Umat Hindu dalam Upacara Mapralina dilakukan pagi hari setelah nyekah selesai dilakukan.di depan sanggah pesaksi.
***