Antara Mitos Atau Fakta, Krisna dan Kerajaan Dwaraka

Krisna dan Kerajaan Dwaraka, Mitos Atau Fakta ? | Dalam Pustaka Digital Indonesia disebutkan beberapa kisahnya menurut kepercayaan tradisional yang berdasarkan data-data dalam sastra dan perhitungan astronomi Hindu, hari kelahiran Kresna yang dikenal sebagai Janmashtami, jatuh pada tanggal 19 Juli tahun 3228 SM.
  • Sastra terawal yang secara eksplisit menyediakan deskripsi terperinci tentang Kresna sebagai seorang tokoh adalah kitab Mahabharata, Ia digambarkan sebagai perwujudan Dewa Wisnu.
  • Kresna dapat dikenali secara mudah dengan mengamati atribut-atributnya. 
    • Dalam wujud arca, Kresna digambarkan berkulit hitam atau gelap, atau bahkan putih. 
    • Dalam budaya pewayangan 
      • Wayang Jawa, Kresna digambarkan berkulit hitam, 
      • sedangkan di Bali, ia digambarkan berkulit hijau. 
    • Dalam penggambaran umum misalnya lukisan modern, Kresna biasanya digambarkan sebagai pemuda berkulit biru. 
      • Warna hitam merupakan warna Dewa Wisnu menurut konsep Nawa Dewata, sedangkan biru melambangkan keberanian, kebulatan tekad, pikiran yang mantap dalam menghadapi situasi sulit, serta kesadaran yang sempurna. 
      • Warna biru juga melambangkan langit dan laut, masing-masing bermakna luas dan dalam yang membentuk suatu ketidakterbatasan, sama halnya seperti Wisnu.
  • Di antara berbagai namanya, yang terkenal adalah Gowinda, "penggembala sapi", atau Gopala, "pelindung para sapi", merujuk kepada pengalaman masa kecil Kresna di Braj. 
    • Beberapa nama lainnya dianggap penting bagi wilayah tertentu; misalnya, Jagatnata (penguasa alam semesta), terkenal di Puri, India Timur.
  • Riwayat kehidupan Kresna dapat disimak dalam kitab Mahabharata, Hariwangsa, Bhagawatapurana, Brahmawaiwartapurana, dan Wisnupurana.
  • Setelah perang Bharatayuda, Dinasti Yadawa mengalami masa jaya selama 36 tahun dibawah kepemimpinan Sri Krishna, Sang Wisnu yang mewujud di dunia untuk menegakkan dharma dan mengalahkan adharma yang merajalela.
  • Mosalaparwa atau Mausalaparwa adalah buku keenam belas dari seri kitab Mahabharata. Adapun ceritanya mengisahkan musnahnya para Wresni, Andhaka dan Yadawa, sebuah kaum di Mathura-Dwaraka (Dwarawati) tempat Sang Kresna memerintah. 
    • Kisah ini juga menceritakan wafatnya Raja Kresna dan saudaranya, Raja Baladewa.
Peristiwa masa lalu adalah SEJARAH
Lama kelamaan sejarah ini bercampur dengan bumbu-bumbu tambahan yang bukan kejadian sebenarnya jadilah dia LEGENDA. 
Lama kelamaan legenda ini bercampur dengan tambahan-tambahan lagi dan didewa-dewakan, jadilah dia MITOS atau mythologi
Jadi hampir semua mitos dan legenda ada benang merahnya dengan sejarah. meskipun benang itu sangat tipis.
***