Tekad

Tekad adalah keinginan yang kuat untuk menggapai sesuatu yang dikehendaki.

Rg Veda VII, Menyatakan:
Ma sredhata somino daksata mahe krnudhvam raya atute Taranir ij jayati kseti pusyati na devasah kavatnave.

Artinya : 
Wahai orang-orang yang berpikir mulia, janganlah tersesat. Tekunlah dan dengan tekad yang keras untuk dapat mencapai tujuan-tujuan yang tinggi.

Dan sebagai renungan :
Sejatinya setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk berubah menjadi lebih BAIK.
Bagaimanapun masa lalu nya, sekelam apa ingkungannya dan seburuk apa perangainya di masa lampau.
Berilah kesempatan pada seseorang untuk BERUBAH
Jangan memandang remeh seseorang karena masa lalu dan lingkungannya karena bunga teratai pun tetap mekar cantik dan mengagumkan meski tinggal di air yang KOTOR.

Maka untuk menjadi HEBAT yang diperlukan adalah kuatnya TEKAD
Berubah dan bangkit jauh lebih indah dari pada DIAM dan hanya BERMIMPI tanpa melakukan tindakan apapun.

INGATLAH!!!
Jika semua yang kita kehendaki dapat dengan mudah kita miliki dari mana kita belajar IKHLAS
Jika semua yang kita impikan segera terwujud darimana kita belajar SABAR
Jika setiap do’a kita pasti dikabulkan bagaimana kita dapat belajar IKHTIAR

Seorang yang dekat dengan TUHAN bukan berarti tidak ada air mata
Seorang yang tekun berdo’a, bukan berarti tidak ada masa” sulit
Biarlah Sang Penyelenggara Hidup yang berdaulat sepenuhnya atas diri kita,
karena hanya DIA lah yang tahu waktu dan kondisi yang tepat untuk memberikan yang TERBAIK
Tetap SEMANGAT
Tetap SABAR
Tetap IKHLAS
Tetap BERSYUKUR
Tetap BERDO'A, sebagai ucapan dari keinginan manusia.

***