Rasa Sepat

Rasa Sepat sebagai symbol agar taat ada peraturan atau norma-norma yang berlaku sebagai bagian dari sad rasa seperti dalam upacara mepandes.

Dharma dalam Agama Hindu menempati posisi utama, 
Sebuah landasan yang harus dijadikan pijakan dalam bekerja agar manusia bisa bertahan hidup dan memperbaiki kehidupannya untuk mencapai kebahagian yang tertinggi.
Ketika kita bekerja sesuai dengan bidang yang kita pilih, ketika kita mulai menggerakkan pikiran dan badan ini untuk melakukan sesuatu, ada aturan-aturan, ada norma-norma untuk mengatur interaksi sosial yang kita lakukan.

Memahami jalan dharma tidak semudah yang kita bayangkan, bagaimana kita menyadari tugas kita yang sesungguhnya di dunia ini?
  • Apakah kita sudah melaksanakan pekerjaan kita dengan baik? yang berjualan es cendol sudah berhenti memakai pewarna pakaian? 
  • apakah kita tidak merasa bersalah menipu pembeli karena kita berdagang dengan curang? 
  • apakah para penegak hukum sudah menerapkan hukum dengan baik? 
  • apakah petani sudah dibantu supaya bisa membeli pupuk dengan harga yang lebih terjangkau? 
  • apakah para Brahmana sudah melaksanakan kewajibannya memberikan pencerahan spiritual bagi rakyat dan memimpin pelaksanaan upacara-upacara agama dengan ketulusan hati dengan penuh senyuman yang menyejukkan hati, 
  • apakah pejabat pemerintahan sudah bekerja dengan baik, melayani masyarakat, membuat wajah birokrasi menjadi cerah? 
  • apakah kita sudah mengurus keluarga dengan baik? 
  • apakah kita berani mengatakan yang benar itu benar, yang salah itu salah?
Dan akan ada banyak lagi pertanyaan-pertanyaan yang sifatnya introspektif bagi keempat warna manusia di dunia ini.

Hidup ini sementara saudaraku.
Apa yg kita lewati adalah bagian dari karma kita.
Mari kita kelola pikiran kita dengan bijaksana agar orgtua pasangan anak2 kita, sahabat kita tidak jadi korban dari emosi kita akibat kondisi hari2 kita yg teramat turun drastis. Sudah miskin sudah dalam penderitaan sering ribut hati terasa tiada terkontrol lagi.

Ketajaman pikiran & kecemerlangan pikiran adalah senjata paling ampuh dalam mengelola kehidupan di masa sulit maupun di masa Indahmu.
Yakinkan hatimu bahwa semua kesulitan ini akan berhenti.
Tetaplah bersemangat tetaplah era baru dalam hidupmu akan segera datang.
Mungkin saja uang bisa membahagiakanmu namu uangpun bisa menghancurkanmu di saat kau tak mampu mengelola pikiranmu...
Jangan biarkan pikiranmu menjalar ke hal2 negatif hingga membuatmu terluka demikian juga orang di sekelilingmu.
Kecemerlangan pikiranmu bisa kauraih dg berdoa khusuk dalam setiap langkah-langkah dan keputusanmu.

Hormati orgtuamu kasihi para sahabat dan orang-orang yang menyemangatimu yang mensuportmu dalam suka dan duka tetapi berlaku jujur niscaya seberat apapun kesulitan hidupmu maka kau akan ttp tenang damai dlm dekapan kasih Hyang Widhi.

Jangan pernah tinggalkan sembahyang ttplah jadi seperti yang Beliau harapkan..
Umat yg selalu taat dlm jalan darma niscaya hidup kita akan selalu tenang damai bahagia....

Selamat mencoba salam welas asih tyg 🌷🌷 jro taksu @ motivator.
***