Sukla Brahmacari

Sukla (Nyukla) brahmacari artinya tidak kawin selama hidupnya.
Walau bagaimanapun wanita seperti luh luu datang menggoda, keteguhan hatinya tak akan tergoyahkan.
Contoh orang yang melaksanakan sukla brahmacari.
  • Laksmana dalam cerita Ramayana diakibatkan karena kesetiaan kepada saudara.
  • Bhisma dalam Mahabarata, diakibatkan karena terikat dalam sebuah sumpah.
  • Jarat Karu dalam cerita Adi Parwa
    • Sukla Brahmacari dibatalkan karena dalam pitra puja disebutkan untuk menyelamatkan roh orang tuanya.
Sejatinya, kesadaran melaksanakan Sukla Brahmacari ini memang tumbuh dari getaran batin dan hatinya yang suci murni. Sebagaimana disebutkan kajian catur asrama dalam ladang informasi, dikatakan bahwa pilihan ini bukan disebabkan karena menderita penyakit kelamin (impoten) dan lain sebagainya.
Pada tahap ini ditekankan bahwa pelaksanaan Sukla Brahmacari itu sudah merupakan niat secara murni dari sejak lahir sampai meninggal. 
Di dalam buku Silakrama halaman 32 ada disebutkan sebagai berikut:
Sukla brahmacari ngaranya tan parabi sangkan rare, tan maju tan kuring sira, adyapi teku ring wreddha teewi tan pangucap arabi sangkan pisan. (SÄ«lakrama hal. 32)
Terjemahan:
Sukla Brahmacari namanya orang yang tidak kawin sejak dari lahir sampai meninggal. Hal ini bukan disebabkan karena impoten atau pun lemah sahwat. Dia takkan pernah kawin walaupun sampai umur lanjut.
 ***