Dalam Kitab Atharva Veda XIX.9.1, sebagaimana meditasi prema shanti dalam spiritual in Bali (Fb) menyebutkan :
Santa dyuh santa prthivi, Santam idam urvantariksam, Santa udan vatir apah, Santa nah sautu osadih.artinya :
Semoga langit penuh damai, Semoga bumi bebas dari gangguan-gangguan, Semoga suasana lapisan udara yang meliputi bumi yang luas menjadi tenang, Semoga perairan yang mengalir menyejukan dan Semoga suasana tanaman dan tumbuhan menjadi bermanfaat untuk kami.Ditambahkan dalam belajar sendiri meditasi [Pranayama Dhyana] di rumah Dharma disebutkan bahwa :
Kita hendaknya mulai meditasi dengan suatu tekad, kita meditasi tidak hanya untuk diri kita sendiri, tapi juga meditasi untuk semua mahluk.
- Dengan meditasi bathin kita menjadi damai, tenang-seimbang dan bahagia, serta kecenderungan negatif kita seperti kemarahan, kebencian, kesombongan, dll, akan jauh berkurang.
- Dengan lebih sedikit marah dan benci, kita lebih sedikit melukai hati dan perasaan mahluk lain.
- Dengan lebih rendah hati, kita bisa menghormati orang lain dan menghormati perbedaan secara lebih baik.
- Dengan lebih sedikit serakah, kita lebih sedikit membuat orang lain menderita.
- Dengan lebih tenang-seimbang, kita lebih sedikit membunuh nyamuk dan serangga, dll-nya.
- Dengan kata lain, kembali ke awal, meditasi kita mulai dengan suatu tekad, kita melaksanakan meditasi tidak hanya untuk diri kita sendiri tapi sekaligus juga untuk semua mahluk.
***