Panca Maya Kosha

Panca Maya Kosha merupakan lima jenis bahan / lapisan Sarira kosha yang membentuk badan kita sebagai manusia yaitu :
  1. Annamaya Kosha, (Sthula Sarira) tersusun dari sari-sari makanan.
  2. Pranamaya Kosha, badan energi. Tersusun dari energi prana, yaitu samudera besar energi pembentuk kehidupan yang ada di semua penjuru alam semesta.
  3. Manomaya Kosha, tersusun dari pikiran biasa.
  4. Vijnanamaya Kosha, tersusun dari pikiran yang sadar.
  5. Anandamaya Kosha, tersusun dari pikiran yang lebur dalam paramashanti (kedamaian maha sempurna). Disebut juga lapisan badan transenden.
Kosha sendiri dalam bahasa sansekerta berarti "lapisan", demikian dijelaskan Panca Maya Kosha yang dikutip dari artikel Manushya oleh Rumah Dharma - Hindu Indonesia yang kelima lapisan Panca Maya Kosa tersebut sebagaimana juga dijelaskan sebagai pengendalian diri dalam panca yama brata untuk mencapai kesempurnaan dan kesucian jasmani maka dari itu Panca yama brata disebutkan harus dilakukan paling awal, karena setelah terbebas dari perbuatan-perbuatan yang kotor

  • manusia akan mampu membuat pikiran dan hati menjadi suci yang terbebas dari pengaruh tri guna 
  • sehingga manusia dapat meningkatkan kesucian dalam diri sesuai dengan jenjang-jenjang kehidupan catur asrama yang telah ditentukan.
Dalam rangkaian upacara atma wedana, dengan terleburnya Panca Maya Kosa ini, yang terakhir dengan upacara nyegara gunung sehingga terciptalah dewata-dewati yang telah mencapai "Atmasiddha dewata", kemanunggalan.

***