Cili

Cili adalah simbol kekuatan keindahan dan kesuburan yang dilambangkan dengan figur perempuan dengan ciri khas bentuk segitiga terdiri dari tiga unsur yakni kepala, badan dan kaki seperti halnya dalam motif hias cilinaya yang dalam kutipan karya ilmiah ISI Denpasar dengan judul Balinese Lamak 2013, 
figur ini dalam tradisi umat Hindu Di Bali disebut dengan istilah Cili berarti kecil dan indah, dikenal sebagai Dewi Padi (Rice Mother, Nini Pantun) (Covarubias, 1989:171).
Simbol Cili atau Deling berfungsi sebagai sarana pemujaan kepada Dewi Padi sebagai simbol kehidupan manusia pada umumnya dan juga simbol mengenai kesuburan manusia (Brinkgreve, 1992:110).
Perwujudan Cili pada lamak disebut sebagai sampian Cili dengan hiasan wajah yang menyimbolkan kekuatan keindahan atau simbol kedewataan. Mengandung makna sebagai permohonan keindahan (Sudarsana, 2010:46).
Simbol Cili yang dihadirkan pada karya ini mengandung makna sebagai permohonan kepada Sang Hyang Widhi Wasa agar senantiasa dianugrahkan kerahayuan dan keselamatan terhadap Bhuana Agung dan Bhuana Alit agar kehidupan di Bumi bisa terus berjalan harmonis.
***