Satya Rsi

Satya Rsi (SatyaRsi) adalah gelar para Rsi yang mempunyai asal-usul langsung dari Tuhan Yang Maha Esa pada permulaan penciptaan dunia ini. Beliau pula yang mula-mula disebut sebagai Bhatara, misalnya Bhatara Manu dan lain-lain.

Dalam pembagian jenis Weda dalam sejarah pengertian Weda (kitab suci agama Hindu) dijelaskan bahwa, Rsi Manu telah membagi jenis isi Weda itu ke dalam dua kelompok besar yaitu Weda Sruti dan Weda Smerti

Pembagian ini juga dipergunakan untuk menamakan semua jenis buku yang dikelompokkan sebagai kitab Weda, baik yang  telah berkembang dan tumbuh menurut tafsir sebagaimana dilakukan secara turun temurun menurut tradisi maupun sebagai wahyu yang berlaku secara institusional ilmiah.
Satya yang berarti kebenaran absolut.
Ia juga disebut Satya Rsi karena suara – suara yang disampaikan berasal dari Tuhan Yang Maha Besar.
Oleh karena itu Rsi yang dalam fungsinya menerima wahyu maka para Rsi itupun secara fungsional berkewajiban sebagai : memahami suara, menyampaikan apa yang didengarkan, menulis apa yang didengar dan dimengerti itu.

Sebagai sapta resi penerima wahyu, dalam butiran weda dikatakan bahwa :
Beliau ini yang semula disebut sebagai bhatara, yang pada hakekatnya adalah merupakan Maha Resi pula.
***