Lawar

Lawar adalah masakan khas tradisional Bali yang dibuat berdasarkan simbol-simbol warna tertentu,
Dengan aneka warna dan rasa itu mengandung pesan, perbedaan bukanlah penghalang untuk hidup rukun dan harmonis.
Berbagai campuran bumbu khas bali seperti parutan kelapa dan bumbu-bumbu alami lainnya menjadi ciri kahs dari campuran masakan tradisional ini yang sebagaimana disebutkan inilah makanan ekstrim khas Indonesia,
Lawar pada mulanya digunakan untuk sajian pada upacara baik upacara adat maupun upacara yadnya keagamaan;
Tetapi saat ini telah dijual sebagai hidangan baik di warung-warung, rumah makan bahkan hotel-hotel berbintang di Bali.
Lawar selain mengunakan babi, kini juga ada yang menggunakan tumisan ayam dengan resep lawar bali yang cara membuatnya diberikan sebagai berikut :
  1. Iris-iris kacang panjang ukuran 1 cm. sisihkan. Bersihkan tauge, buang akarnya. Sisihkan.
  2. panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Masukkan daging ayam cincang, aduk sampai agak kering. Masukkan kelapa parut, aduk diatas api kecil sampai kelapa kering dan mulai kecokelatan. Angkat dan dinginkan.
  3. campurkan kacang panjang, tauge, dan tumisan ayam-kelapa. Beri air jeruk nipis, aduk smpai rata. Sajikan.
Dan sebagai tambahan beberapa macam lawar yang ada di Bali berdararkan bahan yang digunakan sebagaimana disebutkan :
  • Pada umumnya lawar terbuat dari buah nangka muda yang dicincang setelah drebus setengah matang.
  • Lawar Kelungah, berasal dari tempurung kelapa yang masih muda.
  • Lawar Mbung, dll

***