Sakhya

Sakhya (Sakhyam) artinya memandang Tuhan sebagai sahabat sejati. Sebagai sahabat setiap saat kita hendaknya ingat, setiap saat kita melantunkan doa-doa meski dalam hati.

Sebagai salah satu bagian dari Nawa Widha Bhakti agar selalu dekat denganNya disebutkan hendaknya :
  • Sebelum bekerja kita ucapkan doa
  • Sebelum makan kita juga berdoa dan seterusnya.
Seolah Tuhan selalu menyertai kita sebagai sahabat.

Demikian pula halnya dengan ciptaanNya dalam Reg Weda X.10.1 seperti dikutip dari salah satu mutiara Hindu Bali disebutkan :
O cit sakhyam sakhya vavrtyam
Artinya :
Hendaknya kita harus memperlakukan seseorang dengan ramah.  
***